Xiaomi 14T Pro vs iPhone 13, Mana yang Lebih Unggul di Harga 8-9 Jutaan?

TopOne.id – Ketika memilih smartphone, banyak dari kita yang sering dibingungkan dengan pilihan antara model Android terbaru atau iPhone yang lebih lama.

Terlebih, dengan harga yang sebanding, apakah iPhone 13 yang sudah berumur 3 tahun masih bisa bersaing dengan Xiaomi 14T Pro yang baru?

Inilah saat yang tepat untuk membandingkan keduanya, mengingat keduanya ada di kisaran harga yang mirip, yaitu sekitar 8-9 juta rupiah.

Harga Xiaomi 14T Pro Lebih Menguntungkan

Mari kita mulai dengan harga. iPhone 13, dengan kapasitas penyimpanan 128GB, dibanderol sekitar 8 hingga 9 juta rupiah.

Sementara itu, Xiaomi 14T Pro dengan model dasar 256GB bahkan bisa didapatkan dengan harga yang sama.

Lebih menarik lagi, jika kamu memilih varian 512GB, harga Xiaomi 14T Pro tetap berada di bawah 9 juta rupiah.