Cara Cek Umur Kartu Telkomsel: Sudah Berapa Lama Kamu Pakai Nomormu?

TopOne.id – Belakangan ini, linimasa media sosial ramai dengan netizen yang memamerkan umur kartu Telkomsel mereka, terutama setelah kabar tentang kebangkitan kartu Simpati kembali mencuat.

Tak sedikit yang bangga karena telah menggunakan nomor yang sama selama belasan, bahkan puluhan tahun.
Salah satu pengguna X (sebelumnya Twitter) menulis, “Ini cara ngeceknya gimana, sih?”

Nah, kalau kamu juga penasaran seberapa lama sudah menggunakan kartu Telkomsel milikmu, tenang saja—ada beberapa cara mudah untuk mengeceknya.

Berikut ini tiga metode praktis yang bisa kamu coba, berdasarkan informasi dari situs resmi Telkomsel:

1. Cek Umur Kartu Lewat Kode Dial UMB

Cara paling cepat dan tanpa perlu koneksi internet.

Langkah-langkahnya:

• Buka aplikasi Telepon di HP kamu.
• Ketik *999#, lalu tekan tombol panggil.
• Pilih opsi ‘Lainnya’, kemudian cari dan klik ‘Cek Umur Kartu’.
• Tunggu sebentar, dan kamu akan menerima notifikasi yang menampilkan umur kartu dalam bentuk jumlah hari.