TopOne.id – Menjelang Lebaran, permintaan ponsel cenderung melonjak. Banyak orang memanfaatkan kesempatan ini untuk mengganti perangkat lama dengan model terbaru, baik untuk keperluan fotografi, gaming, maupun aktivitas sehari-hari.
Berkat berbagai promo menarik dan diskon besar, beberapa ponsel pun menjadi pilihan utama dan segera habis terjual di pasaran.
Agar kamu tidak ketinggalan, berikut ini kami rangkum 5 ponsel yang laku keras menjelang Lebaran 2025 versi Denzo Pro.
1. Infinix Zero 30 Pro
Infinix Zero 30 Pro hadir dengan desain yang memukau dan spesifikasi kelas atas. Layar AMOLED 6,78 inci dengan resolusi Full HD+ dan refresh rate 120 Hz menjadikannya pilihan ideal untuk pengguna yang menyukai tampilan jernih dan smooth.
Ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G100 dan RAM 8GB dengan penyimpanan 128GB, ponsel ini juga diperlengkapi dengan kamera utama 108 MP dan kamera selfie 13 MP.
Tak hanya itu, baterainya berkapasitas 5000 mAh dengan dukungan fast charging 33W. Dengan harga mulai dari Rp2,2 juta untuk varian 8/128 GB, Zero 30 Pro siap menjadi pilihan terbaik.