Meskipun hanya memiliki resolusi HD 720p, layar RS4 mampu memberikan tampilan yang tajam dan cukup terang, bahkan di bawah sinar matahari.
Secara keseluruhan, meskipun resolusi layar terbilang lebih rendah dibandingkan dengan ponsel lain di harga yang sama, kualitas visualnya tetap dapat diandalkan untuk penggunaan sehari-hari dan gaming.
Itel RS4 juga dilengkapi dengan kamera utama 50MP yang mampu menghasilkan gambar tajam dan cukup terang di kondisi pencahayaan yang baik.
Meskipun untuk kondisi cahaya rendah atau malam hari hasil fotonya cenderung lebih gelap, kamera ponsel ini masih dapat menghasilkan foto yang cukup memadai.
Ponsel ini juga dilengkapi dengan kamera depan 8MP yang dapat diandalkan untuk selfie dan video call.
Salah satu keunggulan lain dari Itel RS4 adalah kapasitas baterainya yang mencapai 5000mAh.
Dengan kapasitas tersebut, ponsel ini mampu bertahan seharian penuh dalam penggunaan normal.
Ditambah lagi, ponsel ini sudah mendukung pengisian cepat 45W melalui port USB Type C, yang memungkinkan pengisian baterai lebih cepat.
Sebagai tambahan, Itel RS4 juga dilengkapi dengan NFC yang memudahkan penggunanya untuk melakukan transaksi digital atau pairing dengan perangkat lain.
Fitur lainnya termasuk sensor sidik jari, face unlock, dan dual speaker stereo yang menghasilkan suara cukup jernih meskipun tanpa bass yang terlalu dalam.
Secara keseluruhan, Itel RS4 merupakan pilihan yang menarik bagi konsumen yang mencari ponsel dengan spesifikasi tinggi namun dengan harga yang terjangkau.
Dengan performa Helio G99, kamera 50MP, dan dukungan 120Hz pada layarnya, ponsel ini memberikan nilai yang sangat baik di kelas harga terjangkau.
Meskipun ada beberapa kekurangan seperti resolusi layar yang hanya HD dan sedikit ketidaksempurnaan pada beberapa detail fisik, ponsel ini tetap memberikan pengalaman yang memuaskan untuk penggunaan sehari-hari dan gaming ringan hingga menengah.
Dengan harga mulai dari Rp 1,8 juta, Itel RS4 hadir sebagai pilihan tepat bagi sobat yang membutuhkan ponsel gaming dan performa tinggi.
(RY)