Mulai dari 2 Jutaan! Ini Dia 7 Smartphone Baru dengan Fitur Canggih dengan Harga Murah

2. Infinix Hot 50 Pro Plus

Mengusung layar AMOLED 6,78 inci yang memberikan tampilan Full HD+ yang tajam dan jernih, ditambah refresh rate 120 Hz serta tingkat kecerahan hingga 800 nits, cocok untuk menonton film atau bermain game di luar ruangan tanpa masalah.

Chipset MediaTek Helio G100 dengan fabrikasi 6 nm menawarkan kinerja stabil dan efisien untuk multitasking.

Selain itu, RAM 8 GB dan penyimpanan internal 256 GB, membuat ponsel ini siap untuk menyimpan banyak file dan aplikasi loh sobat.

Baterai:
Kapasitas baterai 5000 mAh dengan dukungan pengisian cepat 33 W membuatnya ideal untuk penggunaan sehari penuh.

Sobat dapat dengan cepat mengisi daya ponsel saat sedang dalam perjalanan.

Kamera utama 50 MP dan kamera depan 8 MP siap memberikan hasil foto yang jelas.

Selain itu, Infinix Hot 50 Pro Plus juga dilengkapi dengan fitur NFC, fingerprint in-display, dual speaker dengan tuning JBL, dan rating tahan air IP54 untuk daya tahan lebih baik.

Harga: Dibanderol sekitar Rp 2,5 jutaan.