5 Rekomendasi HP 1 Jutaan Terbaik di Tahun 2024

2. Itel RS4

Selanjutnya ada Itel RS4, smartphone yang berkolaborasi dengan game Free Fire.

Ditenagai oleh chipset MediaTek G99, HP ini menawarkan pilihan RAM 8 atau 12 GB dengan storage hingga 256 GB yang dapat diperluas.

Layar 6,6 inci dengan refresh rate 120 Hz memberikan pengalaman visual yang lebih halus dan responsif, sangat ideal untuk gaming.

Kamera utama 50 MP dengan 10x digital zoom serta fitur pengenalan wajah menjadikan foto Anda lebih menarik.

Daya tahan baterai 5.000 mAh dengan fast charging 45 watt memastikan Anda tidak perlu menunggu lama saat mengisi daya.

Itel RS4 bisa didapatkan dengan harga Rp 1.659.000, dan hadir dalam beberapa pilihan warna yang stylish, sehingga sobat dapat memilih sesuai selera.

3. Infinix Note 30

Infinix Note 30 hadir sebagai pilihan yang lebih premium.

Dengan layar FHD+ 6,7 inci dan refresh rate 120 Hz, HP ini menggunakan chipset MediaTek Helio G99 yang dikombinasikan dengan RAM 16 GB dan storage 256 GB.

Selain itu, skor Antutu yang mencapai 400.000, menandakan performanya yang sangat menjanjikan untuk gaming berat.

Fitur unggulan lainnya termasuk kemampuan merekam video hingga 1080p pada 60 fps dan triple kamera yang mendukung berbagai mode fotografi.

Daya tahan baterai 5.000 mAh dan fast charging 45 watt akan membuat sobat lebih nyaman menggunakan HP ini sepanjang hari.

Harganya adalah Rp 1.799.000, menjadikannya pilihan yang sangat baik!